ADZAB BAGI ORANG YANG MENINGGALKAN SHALAT
Assalamualaikum wr wb Bismillahirrahmanirrahiim Allahumma shali wasalim sayyidina Muhammad. Segala puja dan puji bagi Allah SWT Yang menjadikan hidup dan mati untuk menguji manusia, siapakah diantara mereka yang lebih baik amalnya. Shalawat serta salam semoga terlimpahkan kepada Nabi Muhammad SAW beserta keluarganya beserta para sahabatnya. Nabi SAW yang diutus Allah SWT kemuka bumi untuk menunjukkan jalan kepada manusia agar memperoleh keselamatan, kebahagiaan dan kesuksesan didunia dan diakhirat. Saudaraku , sidang pembaca yang terhormat. Dalam sebuah Hadist disebutkan bahwa orang yang menjaga shalat , Allah akan memuliakannya dengan lima hal : Dihilangkan dari kesempitan hidup , diselamatkan dari siksa kubur , diberi buku catatan amal dengan tangan kanannya, meniti shirat secepat kilat, dan ia akan masuk syurga tanpa hisab. Sebaliknya orang yang meringan-ringankan shalatnya. Allah akan menyiksanya dengan lima belas siksaan, yakni lima siksaan sewaktu didunia...