TEMPAT - TEMPAT ROH SETELAH MANUSIA MENINGGAL DUNIA ( Bagian Kedua )
Assalamualaikum wr wb Bismillahirrahmanirrahiim Allahumma shali wasalim sayyidina Muhammad. Pertama-tama saya mengucapkan puja dan puji syukur kehadirat Allah SWT atas Rahmat dan Maunah-Nya lah saya dapat menyusun tulisan religius ini, berjudul sesuai tersebut diatas. Shalawat serta salam semoga tercurah kepada Nabi Muhammad SAW beserta keluarganya beserta para sahabatnya.
Saudaraku, sidang pembaca yang terhormat. Pada Bagian Kedua ini saya akan melanjutkan penulisan selanjutnya artikel religius ini sebagai berikut :
4. Ada roh yang dipenjara didalam kuburnya sendiri, sebagaimana yang tertera dalam sebuah Hadist yang menceritakan seorang yang menyembunyikan pakaian rampasan perang, kemudian orang tersebut mati syahid. Orang banyak saling bersahut - sahutan kata, bahwa orang tersebut pasti akan mengalami kesenangan dan keenakan karena dapat ditentukan masuk syurga. Tetapi Rasulullah SAW lalu bersabda : ( Artinya ) : " Demi Dzat Yang jiwaku dalam genggaman kekuasaan-Nya, sesungguhnya pakaian yang disembunyikan olehnya itu, pasti akan menyala menjadi api yang akan membakar dirinya didalam kuburnya itu. " ( Al-Hadist ). 5. Ada roh yang berdiam di pintu syurga, sebagaimana yang tersebut didalam Hadistnya Ibnu Abbas ra, sabda Rasulullah SAW : ( Artinya ) : " Orang yang mati syahid itu ada ditepi sungai dipintunya syurga dan berada di dalam sebuah kubbah yang berwarna hijau. Mereka memperoleh rezekinya dari syurga diwaktu pagi dan sore . " ( HR : Imam Ahmad ) .
Yang sedemikian ini dikecualikan seorang yang bernama Ja'far bin Abu Thalib, karena kedua tangannya itu ditukar oleh Allah menjadi dua buah sayap dan dapat digunakan untuk terbang sesuka hatinya didalam syurga. Ini ada keterangannya didalam Hadist lainnya.
6. Ada roh manusia yang dipenjarakan didalam bumi dan tidak dapat naik keatas, sebab memang roh yang hina yang sudah sewajarnya menetap di dalam tanah saja. Roh yang sedemikian itu tidak dapat bercampur dengan roh yang mulia, yakni yang ada di atas langit sebagaimana halnya juga ketika masih ada didunia, tidak pula dapat bercampur antara manusia yang berwatak mulia dan yang berwatak rendah. Jadi, roh-roh itu tentu saja akan berkumpul dengan golongannya sendiri - sendiri, yang mulia berkumpul dengan golongan roh yang mulia dan yang hina juga berkumpul dengan golongan roh yang hina .
Memang yang sedemikian ini sudah ada sejak dialam dunia, maka demikian pulalah halnya dialam barzakh dan juga nanti pada Hari Kiamat, yakni diakhirat.
7. Ada pula roh yang berdiam di tempat yang panas dan berwujud sebagai tungku api. Ini adalah golongan para ahli zina, baik iapun lelaki ataupun perempuan.
8. Ada lagi roh yang berenang di sungai yang berair darah dan sama menelani batu. Masih banyak lagi macam - macamnya tempat dan keadaan roh-roh itu.
Perlu kiranya dimaklumi bahwa roh itu sekalipun ada didalam syurga, yang jelasnya juga ada diatas langit, tetapi juga dapat mendekat kehalaman kuburnya dan bahkan dapat pula bergandengan dengan tubuhnya karena roh itu memang lebih cepat geraknya, berpindah-pindahnya atau naik turunnya. Roh-roh yang beraneka ragamnya sebagaimana tersebut di atas itu ada yang dipenjara dan ada pula yang merdeka, ada pula yang bertempat tinggal ditempat yang bawah yakni roh-roh yang hina dina. Demikian pula setelah berpisah dengan tubuh kasarnya, roh-roh itu ada yang sehat dan ada pula yang sakit. Ini tidak lain yang menyebabkannya, hanyalah karena ia bergembira atau sengsara keadaannya, bahkan lebih sangat bila dibandingkan dengan keadaannya sewaktu ia masih berkumpul bersatu-padu dengan tubuh kasarnya.
Saudaraku, sidang pembaca yang terhormat. Saya akhiri tulisan religius ini, berjudul sesuai tersebut diatas. Terima kasih atas segala perhatian serta mohon maaf apabila terdapat kesalahan. Jumpa lagi kita, insya Allah dikesempatan lain tentu saja dengan judul baru tulisan saya yang lain. Waafwa minkum wasalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
***
* Bahan-bahan ( materi ) diambil dan dikutip dari buku : INILAH HARI PEMBALASAN. Oleh :
MOH. ABDAI RHATHOMY. *
***
* Artikel religius ini dapat anda temukan pada Website kesayangan :Www.hajisunaryo.com *
***
* Artikel religius ini juga dapat anda temukan pada Website :Www.hsunaryo.blogspot.co.id atau Www.hsunaryo.blogspot.com *
***
Komentar
Posting Komentar