KEUTAMAAN AYAT KURSI ( Bagian Pertama )
Assalamualaikum wr wb
Bismillahirrahmanirrahiim
Allahumma shali wasalim sayyidina Muhammad. Pertama-tama saya mengucapkan puja dan puji syukur kehadirat Allah SWT atas Rahmat dan Bimbingan-Nya lah saya dapat menyusun tulisan religius berjudul sesuai tersebut diatas. Shalawat serta salam semoga tercurah kepada Nabi Muhammad SAW beserta keluarganya beserta para sahabatnya.
Saudaraku, sidang pembaca yang terhormat. Ayat kursi adalah ayat ke 255 dalam surat Al Baqarah.
Diantara beberapa fadhilah atau keutamaan ayat kursi adalah sebagai berikut :
1. Ayat kursi adalah sebuah ayat yang paling Agung nilainya. Imam Muslim meriwayatkan dalam shahih nya dengan sanadnya dari Ubay bin Ka'ab berkata : Rasulullah SAW bersabda : ( Artinya ) : " Wahai Abu mundzir, tahukah kamu ayat Kitabullah yang paling Agung ? " Ia berkata : " Aku menjawab :" Allah dan Rasul-Nya lebih tahu. " Beliau bersabda : " Wahai Abu Mundzir! Tahukah kamu ayat Kitabullah yang paling Agung? " Aku menjawab :" Allaahu laa ilaaha illaa huwal hayyul qayyuumu ( Ayat kursi ) " . Ia berkata lagi : " Maka beliau menepuk dadaku dan berkata : " Allah memudahkan ilmu bagimu , wahai Abu Mundzir ! "
2. Ayat kursi adalah pemimpin bagi ayat - ayat dalam Al Qur'an.
Dalam sebuah Hadist dijelaskan bahwa Abu Hurairah ra berkata, Rasulullah SAW bersabda : ( Artinya ) : " Segala sesuatu itu mempunyai puncak dan puncak Al-Qur'an adalah surat Al Baqarah yang didalamnya terdapat pemimpin ayat - ayat Al Qur'an , yakni ayat kursi. " ( Al-Hadist ) .
3. Ayat kursi menjamin pembacanya sebagai ahli syurga : Thabrani , An Nasa'i , Ibnu Hibban , Ibnu Sunny dan yang lainnya meriwayatkan dari Abu Umamah yang berkata bahwa, Rasulullah SAW bersabda : ( Artinya ) :" Barangsiapa membaca ayat kursi setiap selesai shalat wajib tidak ada yang wajib menghalanginya masuk jannah selain mati. " ( Al-Hadist ).
4. Ayat kursi adalah sebuah benteng penjagaan dari gangguan syetan dan makhluk sejenisnya. Kaitannya dengan masalah ini ada banyak Hadist yang menceritakan bahwa ayat kursi bisa digunakan sebagai benteng dan pagar diri dari semua bentuk gangguan jahat syetan atau jin.
Dari Hadist - hadist yang menceritakan bahwa ayat kursi adalah sebuah benteng penjagaan dari gangguan syetan dan jin,menjadi semakin jelaslah bagi kita salah satu sisi keagungan ayat yang mulia ini. Bagi pembacanya ia menjadi benteng pelindung dan pagar pengaman rumah. Sebab jika ia dibaca didalamnya, syetan tidak akan berani memasukinya. ( Bersambung ) .
Saudaraku sidang pembaca yang terhormat. Saya akhiri dulu tulisan religius ini, judul sesuai tersebut diatas Bagian Pertama. Kita nantikan penulisan selanjutnya Bagian Kedua pada penerbitan mendatang. Terima kasih atas segala perhatian serta mohon maaf apabila terdapat kesalahan. Waafwa minkum wasalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
***
* Bahan-bahan ( materi ) diambil dan dikutip dari buku : RAHASIA DIBALIK 99 BUTIRAN TASBIH. Oleh : Asrifin An Nakhrawie, S. Ag. *
***
* Artikel religius ini dapat anda temukan pada Website kesayangan : Www.hajisunaryo.com *
***
* Artikel religius ini juga dapat anda temukan pada Website : Www.hsunaryo.blogspot.co.id atau Www.hsunaryo.blogspot.com *
***
Komentar
Posting Komentar