HUKUM SYARA'

Assalamualaikum wr wb
Bismillahirrahmanirrahiim
Allahumma shali wasalim sayyidina Muhammad. Segala puja dan puji kepunyaan Allah SWT , tiada sekutu bagi-Nya dan hanya kepada Dia kita menyembah dan hanya kepada- Nya kita memohon pertolongan. Shalawat serta salam semoga senantiasa terlimpahkan kepada Nabi Muhammad SAW, tiada lagi Nabi sesudahnya. Shalawat dan salam semoga juga terlimpahkan atas keluarga beliau  ( Nabi SAW  ) beserta para sahabatnya.
    Saudaraku , sidang pembaca yang terhormat. Apakah arti hukum ? Arti hukum yaitu menetapkan suatu pekerjaan dan mentiadakan suatu pekerjaan. Hukum itu terbagi atas 3(tiga) bagian, yaitu  :
1.   Hukum syara' 
2.   Hukum adat
3.   Hukum akal
      Pada materi tulisan ini , kita akan membicarakan setentang hukum syara' .
Hukum syara' artinya  :  Pemerintahan Allah Ta'ala. Misalnya  :  Shalat lima waktu , puasa bulan Ramadhan  ,  menuntut ilmu agama dan lain - lainnya. Kalau  arti haram pada syara' ialah apabila dikerjakan mendapat siksa dan apabila ditinggalkan (dapat menahan hawa nafsunya  ) mendapat pahala. Misalnya  :  Mencuri , berzina, berdusta ,  menipu orang , mengumpat, dan lain - lainnya. Sedangkan arti sunnat pada syara', apabila dikerjakan mendapat pahala dan apabila ditinggalkan tiada siksa. Misalnya  :  Membaca Al-Qur'an , bershalawat, shalat tarawih,  dan lain -lainnya. Lalu  arti makruh pada syara' adalah apabila dikerjakan tidak berdosa, dan apabila ditinggalkan mendapat pahala.
Misalnya  :  Merokok , makan jaring ( jengkol  ) , makan petai,  dan sebagainya.
Kemudian  arti harus pada syara', apabila dikerjakan tidak berdosa , dan apabila ditinggalkan tidak berpahala. Misalnya  :  Makan, minum , tidur dan sebagainya. ( Terkadang  yang harus itu menjadi sunnat. Umpamanya : Engkau makan diniatkan untuk menguatkan ibadah kepada Allah. )
Lantas  arti syah pada syara', ialah cukup pada rukunnya dan syaratnya.  Sementara arti batal pada syara ',  ialah apabila kurang satu  daripada keduanya ( rukun-syarat ).
           Saudaraku , sidang pembaca yang budiman. Sampai disini saya sudahi dulu tulisan religius ini. Terima kasih atas segala perhatian serta mohon maaf apabila terdapat kesalahan. Jumpa lagi kita , insya Allah dikesempatan lain tentu saja dengan tulisan saya yang lain. Waafwa minkum wasalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
                                  ***
*  Bahan-bahan  (  materi  )  diambil dan dikutip dari buku  :  KONCI IBADAH . Oleh  : S. A.  ZAINAL ABIDIN .   *
                                 ***
*   Artikel religius ini dapat anda temukan pada Website  :  Www //hsunaryo.blogspot.co. id   *
                                 ***

Komentar

Postingan populer dari blog ini

WANITA DUNIA LEBIH UTAMA DARIPADA BIDADARI SEPERTI KEUTAMAAN LAHIR ATAS BATHIN Posted on March 8, 2018 by H. Sunaryo A.Y.

BEBERAPA KEBIASAAN MASYARAKAT JAHILIYAH

SURAT AL-MULK DAPAT MENGELUARKAN PEMBACANYA DARI DALAM NERAKA UNTUK MEMASUKI SYURGA